Breaking News
Loading...
Saturday 23 February 2019

Info Post

Kue kuping gajah merupakan salah satu cemilan nikmat yang biasanya hadir saat perayaan hari lebaran. Cemilan dengan nama yang unik ini memiliki rasa yang khas dan begitu nikmat ketika disantap. Kue kuping gajah bisa dinikmati sewaktu santai bersama dengan keluarga atau menjadi cemilan sewaktu menonton televisi. Apapun momennya, menikmati cemilan kriuk ini tentu terasa begitu nikmat. Meski dengan nama yang unik, namun cemilan ini tidak benar-benar terbuat dari kuping gajah lho. Bentuk bulat dengan bagian pola didalammnya yang melingkar-lingkar seolah terlihat seperti kuping gajah, membuat kue ini menyandang nama yang unik.

Saat ini kue kuping gajah sudah banyak dijual di toko-toko kue atau toko makanan ringan, jadi bagi anda yang ingin menikmati lezatnya kue kuping gajah anda bisa menjumpainya disana.

Resep dan cara membuat kue kuping gajah umumnya begitu sederhana dan praktis, selain itu alat dan bahan yang digunakan pun benar-benar mudah dijumpai, sehingga bagi anda yang ingin membuatnya sendiri dirumah tentu hal ini akan dengan mudah dapat anda praktikan. Dengan resep kue kuping gajah kali ini anda akan dipandu bagaimana membuat kue kuping gajah yang enak, renyah dan nikmat. Seperti apa resepnya? Kita simak berikut ini.

Bahan-Bahan yang diperlukan Untuk Membuat Kue Kuping Gajah

  • 300 gram tepung terigu, ayak
  • 1 butir telur
  • 2 sdm mentega
  • 75 gram gula halus
  • ¼ sdt vanili
  • ½ sdt garam
  • 75 ml santan dari 1/2 butir kelapa, masak dan dinginkan
  • 1½ sdm coklat bubuk

Cara Membuat Kue Kuping Gajah

  1. Langkah pertama, terlebih dahulu kita campur bahan-bahan seperti mentega, terigu, vanili dan berikan taburan garam secukupnya kemudian aduk hingga merata. Masukkan telur lalu tuangkan santan sedikit demi sedikit, uleni adonan hingga kalis dan tidak lengket ditangan. 
  2. Jika adonan telah kalis, pisahkan seperempat bagian adonan, berikan coklat bubuk dan aduk kemudian gilas adonan hingga pipih, begitu juga dengan adonan berwarna putih kekuningan. 
  3. Selanjutnya letakkan adonan coklat diatas adonan putih kekuningan, tekan secara perlahan hingga kedua adonan ini melekat. Kemudian gulung hingga menjadi padat dan bentuk adonan menjadi silinder, simpan dalam kulkas selama kurang lebih 2 jam hingga adonan mengeras. Setelah mengeras keluarkan dan potong-potong melintang tipis kemudian giling kembali hingga tipis. 
  4. Siapkan minyak goreng panas dan goreng adonaan hingga matang dan kering. Angkat dan tiriskan.

0 comments:

Post a Comment